"Kita kan juga punya keturunan, juga punya keluarga. Apa yang kita tanam akan kita tuai, bukan ke kitanya tapi bisa ke keluarga kita," terang Mbak You.
"Demikian juga dengan saya mas, mungkin punya masalah bisa saya tuai sendiri atau anak keturunan saya," jelasnya.
Tak hanya itu, Mbak You juga mengucap permohonan maaf pada orang-orang yang merasa keberatan dengan ramalannya.
"Orang-orang yang merasa benar kan mereka juga punya keluarga. Tuhan itu Maha Adil, saat seperti ini saya koreksi diri," kata Mbak You.
"Saya minta maaf kalau di luar sana ada yang terganggu dan tidak nyaman dengan terawangan saya. Saya tidak ada maksud membikin resah, rame," sambungnya.
Dibanjiri hujatan usai tuai kecaman keras Deddy Corbuzier, Mbak You menegaskan apa yang dilakukan selama ini bukan untuk pansos.
"Saya menerawang bukan ingin pansos.Terawangan hanya berbicara melihat satu sama lain saling mengingatkan, bukan untuk pansos, sekali lagi bukan untuk pansos," tegasnya.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar