3. Oleskan jus bawang merah dan bawang putih
Jika tahan dengan baunya, Anda bisa memanfaatkan jus bawang merah dan bawang putih untuk mengatasi rambut rontok.
Seperti dilansir dari The Journal of Dermatology, rambut rontok dapat dicegah dan diatasi dengan rajin mengaplikasikan jus bawang ke kulit kepala setidaknya 2 kali seminggu.
Jus bawang telah terbukti berhasil mengobati alopecia areata yang tidak merata dengan meningkatkan pertumbuhan rambut.
4. Oleskan minyak kelapa
Melansir Health Line, minyak kelapa mengandung asam lemak yang dapat menembus ke dalam batang rambut dan mengurangi kehilangan protein dari rambut.
Minyak kelapa bisa digunakan sebelum atau sesudah keramas, tergantung jenis rambut masing-masing orang.
Jika rambut cenderung berminyak, Anda bisa melakukan perawatan minyak kelapa sehari atau beberapa jam sebelum keramas.
Baca Juga: Ini Alasan Wajib Simpan Lengkuas di Rumah, Bisa Jadi Obat Alami Penyakit Mematikan Loh!
Pijatkan minyak kelapa ke kulit kepala dan seluruh rambut Anda.
Jika rambut Anda kering, Anda bisa menggunakan minyak kelapa sebagai perawatan tanpa bilas.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Luqman Ilham |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar