Baru saja penyanyi sekaligus musisi Melly Goeslaw mengumumkan kabar duka.
Melalui laman Instagram @melly_goeslaw, Melly Goeslaw mengungkap kabar sosok paling penting di dalam hidupnya.
Pada Rabu (10/2/2021), istri dari Anto Hoed mengumumkan kepergian Siti Soendari.
"Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun. Selasa 9 Februari 2021. Waktu Adzan Dzuhur daerah Tangsel pukul 12.10," tulis Melly.
"Allah mengakhiri sakit ibu dan menjemput ibu dengan sangat indah," sambungnya.
"Kehidupan adalah ttg waktu, ttg bakti, dan cinta. Terimakasih Ya Allah sdh memberikan waktu untuk kami mengurus ibu dan mendampingi hingga nafas terakhir," lanjutnya.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar