GridFame.id - Beberapa waktu lalu, Ashanty sempat jadi sorotan karena dituding menelantarkan anak angkatnya, Putra.
Putra diduga ditelantarkan Ashanty dengan cara tak dibayarkan lagi uang sekolahnya.
Alhasil, Putra protes ditelantarkan hingga menuding Ashanty hanya menjadikan dirinya sebagai konten.
Namun di sisi lain, Ashanty justru bangga setengah mati dengan anak angkatnya yang lain, Aulia.
Aulia juga tadinya adalah pemulung anak yang secara sengaja datang ke rumah Ashanty untuk bertemu dirinya.
Alhasil, Aulia turut mendapat kesempatan disekolahkan oleh Ashanty di pesantren yang sama dengan Putra.
Malah dalam sebuah vlog di kanal YouTube The Hermansyah A6, Putra dan Aulia kerap dijemput bersamaan.
Kalau dari hasil evaluasi, Aulia memang jauh lebih banyak berprestasi seperti mendapat apresiasi karena kamarnya selalu bersih.
Sementara Putra dikatakan selalu mengeluh sakit sehingga terkadang harus meninggalkan beberapa pelajaran.
Makanya saat ditanya soal Aulia, Ashanty justru sangat bersemangat.
"Oh, Aulia masih (sekolah)! Aulia nggak bermasalah! Aulia alhamdulillah nilainya bagus, udah nggak ikut mulung lagi, sekarang dia masih (sekolah) daring, tapi masih sekolah di pesantren yang aku kasih. Harusnya tadinya Februari ini udah masuk, tapi diundur lagi di bulan Maret," ujar Ashanty seperti yang dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Kamis (11/2/2021).
Bahkan Ashanty mengatakan kalau ia tidak mungkin mengeluarkan anak yang masih mau sekolah.
Apalagi ia memilihkan pesantren yang bagus dan penuh dengan kegiatan yang bagus untuk perkembangan anak.
"Jadi kalau Aulia pribadi sih, nggak ada masalah! Selagi anaknya nggak minta keluar, nggak mungkin aku keluarin, jahat banget! Anaknya masih sekolah, alhamdulillah, di pesantren yang bagus, bukan pesantren yang ala-ala," lanjut Ashanty.
Dikatakannya lagi, Aulia memang punya cita-cita sebagai dokter.
Bahkan orang tua Aulia sangat berterima kasih pada Ashanty karena anaknya jadi bisa sekolah di tempat yang layak.
"Kalau dia cita-citanya mau jadi dokter, mau bantu keluarga. Jadi dia nggak ada masalah. Pas aku panggil orang tuanya malah bilang berterima kasih, kami luar biasa anak bisa sekolah yang layak, yang tinggi, insya Allah bisa jadi dokter seperti yang diimpikan dia," pungkas Ashanty.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar