"Jadi saya percaya kalau kita niat, ikhtiar, ya jalanin enggak usah ngeluh, terlalu banyak tanya kenapa. Dengan action itu lebih baik," jelasnya.
Sherrin menuturkan bahwa ia sebenarnya sudah dagang kue sejak tahun 2019 namun terhenti karena banyaknya kesibukan.
Hal itu seolah menampik kabar yang beredar bahwa dirinya banting setir karena tak ada pemasukan pasca cerai dari Zumi Zola.
"Saya memang dari dulu background sekolahnya masak, saya suka kue-kue kayak cake, terus kue kering jadi iseng-iseng tapi Alhamdulillah sambutannya baik. Inspirasi karena saya suka makan," ungkap Sherrin sembari tertawa.
"Dulu 2019 sempat tapi karena ya ada banyaknya kendala harus bolak-balik Bandung-Jakarta ya sempat berhenti, sekarang dicoba lagi," tambahnya.
Tak hanya itu, Sherrin juga mengaku masih berhubungan baik dengan keluarga Zumi Zola.
"Dari keluarga mantan suami juga dukung dan saya hubungan dengan Abang (Zumi Zola) juga tetep lancar," tutur Sherrin Tharia.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar