Mengutip dari TribunPontianak.co.id, selain itu, sembelit bisa Anda atasi dengan memanfaatkan bahan-bahan alami.
Kandungan nutrisi yang ada dalam bahan alami akan melunakkan sisa makanan dalam sistem pencernaan sehingga lebih mudah untuk dikeluarkan.
Kopi
mengonsumsi kopi dapat menstimulasi keinginan untuk buang air besar, lo.
Kafein dalam kopi membuat usus berkontraksi sehingga sisa makanan bisa keluar.
Namun, karena bisa menyebabkan dehidrasi, jangan lupa untuk mengimbangi konsumsi kafein dengan minum banyak air putih.
Lidah Buaya
Bahan alami selanjutnya yang cocok dijadikan obat sembelit adalah lidah buaya.
Selain mengobati luka di kulit, kandungan dalam lidah buaya mampu menenangkan sistem pencernaan yang bermasalah.
Cobalah untuk mengonsumsi lidah buaya secara langsung atau mengolahnya jadi smoothie.
Air Kelapa
Air kelapa bisa dimanfaatkan sebagai obat sembelit.
Tak hanya kopi dan lidah buaya, air kelapa juga bisa Anda manfaatkan untuk melancarkan buang air besar.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Luqman Ilham |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar