Kemudian Dewi mengatakan bahwa itu adalah kenyataan yang memang momen itu adalah momen terendah.
"Banget," kata Dewi.
"Boleh nggak kita ngobrol tentang itu?" Tanya Daniel.
"Ya boleh," jawab Dewi.
Kemudian Dewi mulai bercerita bagaimana pernikahan itu dalam bayangan anak kecil yang memang sudah memimpikan pernikahannya sejak kecil.
Lalu Dewi mengatakan bahwa dirinya sudah bercerai 2 kali hingga dirinya merasa malu dengan orang orang yang memang dirinya tidak belajar dari pengalaman.
"Ternyata nggak seperti itu, waktu gue gagal lagi untuk kedua kalinya itu bener bener gua ngerasa ini gua failur banget ya, epic failur maksudnya lu gagal sekali yaudah lah punya pengalaman, tapi lu gagal dua kali, dan saat itu jangankan luar ya semua orang tertuju 'ini pasti dia nih yang salah'," ujar Dewi.
Kemudian dirinya mengatakan bahwa dirinya sangat merasa kecewa dan merasa sedih tentang gagal nya pernikahan dirinya.
"Yang pasti gua kecewa, gua sedih, tapi sekarang Daniel, perceraian itu adalah titik baliknya gua 'wah gua angkat tangan, god i surender' karena gua nggak berkuasa ya, untuk melakukan apapun untuk mempertahankan sesuatu yang gua ngerasa ini milik gua tapi ternyata gua nggak berkuasa ya, gua udah putus asa sampai mau bunuh diri," kata Dewi.
Hal ini lah yang menyebabkan dirinya putus asa dan memang dirinya sangat memikirkan hal itu.
Artikel Telah Ditayangkan di pop.grid.id dengan Judul, Sempat Terjerat Kasus Video Syur dengan Ariel NOAH, Luna Maya Curhat dari Hati ke Hati dengan Dewi Sandra, Ungkit Soal Masa Lalu Kelam: Udah Banyak Dosa
Source | : | GridPop.ID |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar