GridFame.id - Sosok Angel Lelga tentu sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.
Namanya pernah heboh di jagat maya lantaran kabar perceraiannya dengan raja dangdut Indonesia, Rhoma Irama.
Pasca cerai dari Rhoma Irama, Angel Lelga bak kehilangan arah untuk bisa menemukan lelaki yang tepat menjadi pendampingnya.
Masa lalu Angel Lelga diduga menjadi alasan dirinya selalu gagal membina rumah tangga.
Ya, Angel Lelga pernah terang-terangan mengakui bahwa suami pertamanya, Rhoma Irama memang tak mudah dilupakan begitu saja.
Perjuangan Angel Lelga untuk bisa bersanding bersama Rhoma pun sukses membuat publik terheran-heran.
Bahkan wanita 37 tahun itu harus rela menuai karma buruk di kehidupannya saat ini karena keputusannya jadi istri Rhoma Irama.
Ya, Angel Lelga memutuskan jadi istri siri Rhoma Irama saat usianya masih 19 tahun sampai rela pindah agama.
Hal itu tentu membuat hubungan mereka ditentang keras keluarga Angel Lelga, bahkan sampai mengusirnya dari rumah.
Dalam tabloid NOVA edisi 26 Februari-4 Maret 2007 yang dikutip oleh Nakita, Angel Lelga meninggalkan keluarganya untuk menjadi istri siri Rhoma Irama.
"Saya waktu itu berusia 19 tahun. Saya rasa patut menentukan jalan hidup," ucap Angel Lelga.
Sayang seribu sayang, pernikahan yang dikabarkan berlangsung tahun 2005 itu tak bertahan lama dan berakhir dengan perceraian.
"Kembali saya dihadapkan pada pilihan yang sangat berat. Tapi waktu itu saya menghibur diri, Allah akan memberi yang terbaik untuk saya setelah bercerai dari Bang Haji," terang Angel.
Kini 17 tahun sudah menjadi mualaf, Angel Lelga baru mengungkap nestapa yang selama ini ia alami.
Baru-baru ini, Angel Lelga mengaku selalu bersedih setiap bulan Ramadan dan hari raya Idul Fitri tiba.
“Kalau ditanya tentang ini (Ramadhan bersama orangtua), saya suka sedih," katanya seperti dikutip dari YouTube Star Story (19/04/2021).
"Tapi kan di keluarga saya, yang mualaf itu cuma saya sendiri. Saya ingin seperti keluarga lain, yang berkumpul saat Ramadan,” sambungnya.
Diakui Angel, selama 17 tahun dirinya hanya bisa merayakan Ramadan berdua dengan putrinya.
"Hampir 17 tahun saya menjalankan puasa dan Lebaran sendiri. Jadi ibadah sendiri hanya sama anak," tutur Angel.
Angel berharap keluarganya bisa kembali menerimanya dan membuka pintu maaf setelah lama berpisah.
“Bagaimanapun, mereka adalah orangtua saya. Karena itu, saya berusaha menerima dan tak menuntut banyak dari mereka," kata Angel.
"Harapannya, saya ingin mereka bisa menerima agama saya dan anak saya. Perbedaan itu kan buat saya, ya saya respect dengan orang tua saya," sambungnya.
"Saya juga berharap orang tua saya bisa menerima dengan perbedaan yang sudah saya ambil sekarang ini,” pungkasnya.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar