GridFame.id - Anak Sule dengan mendiang Lina Jubaedah, Putri Delina rupanya menyimpan penyesalan dalam hidupnya.
Penyesalan tersebut diakui Putri lantaran ketika sang mama, Lina Jubaedah masih hidup ada hal yang belum dilakukan.
Pengakuan ini diungkap dalam tayangan 'Menembus Nalar' yang dibawakan ahli spiritual, Mbak You di salah satu stasiun televisi swasta.
Mbak You menerka ketika Lina masih ada di dunia, Putri ternyata sempat ingin menyajikan masakan buatannya sendiri.
"Putri, ibumu kangen masakan yang suka rebus-rebusan ya? kamu janji ingin buatkan mama," tuturnya, dikutip dari akun Youtube Netmediatama, Selasa (27/4/2021).
Mendengar hal itu, Putri pun terenyuh seolah luka batinnya kembali terbuka.
"Jadi keinget lagi, waktu mama masih ada belum lakukan itu," paparnya.
Tak hanya itu, rupanya Putri pun memiliki keinginan untuk umroh bersama sang mama.
"Pengin umroh bareng juga ya. Rencana, trus mau tinggal bareng," tanya Mbak You.
Sembari menganggukan kepalanya, Putri pun tak kuasa menahan kesedihannya.
"Lebih ke sedih," ujarnya.
Kepergian Lina Jubaedah memang begitu menyisakan duka mendalam di hati Putri.
Dan meskipun sekarang telah memiliki ibu sambung, Nathalie Holscher namun tetap saja baginya tak ada yang bisa menggantikan sosok sang mama.
Mbak You pun meminta Putri untuk kuat menjalani tiap cobaan hidup, dan berharap kesedihan adik Rizky Febian itu tidak berlaru-larut.
"Di posisi manapun kamu harus kuat dan terus berusaha. Mama pengin kamu kuat. Ibumu enggak suka itu kalau kamu murung, kedekatan batin kamu itu selalu kuat," paparnya.
Mbak You juga ada kerinduan yang terpendam di hati Putri.
"Sebagai anak tetap doakan yang terbaik.
mama kamu juga kangen, kamu juga kangen," paparnya.
Melihat hal ini, warganet pun langsung gencar membandingkan Nathalie Holscher dengan Lina Jubaedah.
Bahkan ada yang meminta Nathalie untuk tidak egois.
Masa nathalie cemburu gara gara konten ini sih.. kangen sama ibu kandung kan sangat wajar," tulis akun Hendra.
"Natali GK boleh egois..menghilang kan kenangan Lina dan anak2 nya..orang yg sudah meninggal kog dicemburui.. Gimana pun dia adalah wanita pertama dalam hdp kang Sule dan anak2 nya ..biar kan dia hdp dihati kang Sule dan anak2 nya kasihan anak 2 kang Sule ayah nya nikah malah Gak bahagia. Ibu tirinya kaya anak anak sifatnya," kata akun Bunda Ayu Kisaran Asahan.
"Ya Allah,aq ngerasain apa yg putri rasain..pdhl aq uda berkeluarga punya anak 3,tp kehilangan mama itu beratnya luar biasa,tidak ada pegangan hidup,aplg putri di seusianya yg msh butuh perhatian ibu,sharing sm ibu," kata akun Qalesya daily.
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar