Sunu Matta mengaku masih banyak sekali hal yang harus diperbaiki sebelum mengurusi kehidupan orang lain.
“Masih banyak hal-hal yang perlu diperbaiki di dalam kehidupan kita, daripada kita kepoin orang akhirnya larut ke dalam masalah orang lain dan merasa kita lebih baik daripada orang lain, ini yang bahaya kan,” tutur Sunu Matta.
Dirinya merasa tergangu dengan adanya pemberitaan ini dan membuatnya tidak nyaman dengan berita miring soal dirinya.
“Pasti keganggu, ya maksudnya pasti ada feedback lah ya yang tadi merasa keganggu, merasa nggak nyaman dan sebagainya,” ungkap Sunu Matta.
Hal ini membuat Sunu Matta merasa jika dirinya tidak ingin pemberitaan ini semakin meluas hingga berdampak bagi kehidupannya.
Bahkan dia tidak ingin memberikan komentar apapun soal dirinya sudah menikah siri dengan Umi Pipik.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Luqman Ilham |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar