Angga Yunanda sendiri mengawali kariernya di dunia hiburan pada tahun 2014 lalu menjadi seorang model busana muslim.
Siapa sangka saat dirinya mengikuti lomba menjadi model, salah satu jurinya adalah seorang casting director dan langsung menawarkan dirinya untuk bermain sinetron.
Berawal dari sinetron itulah karier Angga Yunanda mendadak banyak diperbincangkan orang.
Sosok Angga Yunanda sendiri berasal dari daerah Lombok yang jarang sekali orang ketahui.
Mengutip dari Kompas.com, pemuda kelahiran Lombok, NTB, pada 16 Mei 2000 ini adalah putra dari pasangan Muhammad Nasir Sedo dan Yuliati Mahsun.
Angga kemudian menjajal bidang akting. Debutnya adalah sinetron Malu-malu Kucing yang saat itu tayang di MNCTV.
Sukses bermain di sinetron perdananya ia kembali bermain sinetron yang menjadi sinetron populer berjudul Mermaid in Love di SCTV.
Ia juga digaet kembali untuk bermain dalam sekuel sinetron ini yang bejudul Mermaid in Love 2 Dunia sebagai Erick.
Source | : | Kompas.com,tribunnew.com |
Penulis | : | Luqman Ilham |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar