GridFame.id - Ternyata Cita-citata juga mengalami penyakit yang sama dengan Ashanty.
Cita-citata didiagnosis memiliki penyakit Autoimun.
Namun pengobatan yang dilakukan Cita-citata berbeda dengan Ashanty.
Ashanty sendiri diketahui saat ini sedang melakukan pengobatan ke luar negeri.
Ashanty merasa jika pengobatan yang dilakukannya di Indonesia tidak ada perubahan yang signifikan sehingga harus sampai berobat ke luar negeri.
Hal tersebut ia ungkapkan dalam kanal YouTube Cumi cumi yang tayang pada Rabu (19/5/2021).
"Kemarin sempet ada diagnosis kena autoimun, terus aku lagi terapi," ungkap Cita Citata.
Selama setahun belakangan ini, ia berjuang melawan penyakit tersebut.
Cita Citata rela bolak-balik ke pengobatan akupuntur demi kesembuhan penyakitnya.
"Jadi setahun ini tuh aku sambil terapi di akupuntur ," ungkap Cita Citata.
Namun, kesehatannya kini telah berangsur membaik.
Saat ditemui, Cita Citata dalam kondisi kulit yang bersih tanpa ada bercak kemerahan akibat autoimun.
Ia mengakui pengobatannya selama ini di akupuntur telah membuahkan hasil.
"Udah membaik, sangat membaik," ungkap Cita Citata.
Ternyata selama ini Cita Citata mengurangi obat berjenis vitamin yang berhubungan dengan autoimunnya.
Cita Citata lebih memilih obat tradisional, satu diantaranya adalah ia mengambil langkah untuk akupuntur.
Selain itu, ia minum obat herbal untuk menyebuhkan autoimunnya.
"Karena aku ngurangin vitamin yang kimia ya, aku minumnya herbal," ungkap Cita Citata.
Selama ini, penyanyi berdarah Sunda ini sudah melakukan usaha pengobatan ke luar negeri.
Cita Citata bahkan telah mencoba pengobatan ke negara tetangga, Singapura dan Malaysia.
Akan tetapi, setelah ia sampai di sana, dokter hanya mengatakan ia terkena alergi.
"Udah, udah pernah, aku udah pernah ke Singapore sama Malaysia dan ngomongnya tuh alergi gitu," ungkap Cita Citata.
Selain itu, Cita Citata juga memiliki sel darah putih yang lebih banyak daripada sel darah merah, sehingga ia dianjurkan lebih banyak beristirahat.
Namun, karena kesibukannya dan jadwal syuting yang sangat padat, membuat penyanyi ini tak punya waktu yang cukup untuk sekedar tidur.
"Jadi pulang nggak ke mana-mana, jadi pulang, nyampek, tidur," ujar Cita Citata.
Tak hanya jam tidur yang harus diperhatikan, Cita Citata juga harus memperhatikan pola makannya.
Ia juga harus menyertakan vitamin setelah ia makan.
"Terus asupan vitamin sama jus buah, makanan yang bener itu udah pasti," ungkap Cita Citata.
Cita Citata mengakui selama ini ia memang telah menjaga pola makannya.
Baca Juga: Posting Foto Dengan Cowok, Cita Citata Malah Dapat Cibiran Dari Netizen: 'Nggak Cocok'
Kebetulan selama ini ia tidak menyukai makanan dan minuman yang manis-manis.
"Alhamdulillahnya udah kayak lifestyle gitu, udah setahun aku nggak makan gula," ungkap Cita Citata.
Hanya saja, jika sedang berada di lokasi syuting ia hanya bisa memakan nasi kotak.
Kini, karena kesibukannya itu ia sering memanfaatkan waktu jeda syuting untuk berolahraga.
Untuk menghemat waktu dan tenaganya, ia tetap melaksanakan olahraga tersebut di lokasi syuting.
"Ya kaya squat, terus kayak sit up gitu di lokasi syuting," ungkap Cita Citata.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Cita Citata Didiagnosa Punya Autoimun, Rutin Terapi Akupuntur hingga Sempat Berobat ke Luar Negeri"
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar