GridFame.id - Biodata Jennifer Dunn untuk saat ini menarik jika dikulik lebih dalam.
Pasalnya, dari biodata Jennifer Dunn tersebut kita bisa mengetahui jejak perjalanan kariernya hingga dirinya yang sering bolak-balik masuk penjara.
Biodata Jennifer Dunn berikut ini diambil dari berbagai macam sumber.
Nama Jennifer Dunn sendiri memang sedang jadi perbincangan hangat.
Dulu, ia sempat membuat kehebohan lantaran kepergok menjadi selingkuhan Faisal Haris yang sekarang keduanya sudah resmi menikah.
Kini Jennifer Dunn dituding sebagai istri ketiga Ustaz Jeffry Al Buchory.
Lalu, sesungguhnya siapa sosok Jennifer Dunn?
Jennifer Dunn seorang wanita kelahiran Jakarta, 10 Oktober 1989.
Diluar dari kontroversinya selama ini, ia ternyata termasuk salah satu artis yang kariernya cemerlang.
Karier Jennifer Dunn diawali dengan menjadi seorang model
Dikutip dalam Kompas.com, setelah sukses membintangi beberapa iklan, ia terus berkarier menjadi artis di salah satu sinetron.
Beberapa sinetron lain yang dibintanginya yaitu Atas Nama Cinta, Malin Kundang 2, Bukan Salah Bunda Mengandung, dan Kutukan Cinta.
Ditengah kariernya yang cemerlang, Jennifer Dunn malah tersandung kasus narkotika pada tahun 2005.
Jennifer kedapatan membawa ganja yang akhirnya membuat dirinya harus mengecap dinginnya jerujir besi.
Bukannya kapok, Jennifer Dunn malah terjerat kasus narkotika lagi tahun 2009.
Ia saat itu tertangkap saat sedang menikmati narkoba di sebuah kos dan juga pesta sex.
Lagi-lagi tahun 2010 Jennifer Dun kembali tertangkap polisi karena kasus yang sama.
Tak berhenti sampai situ, ia lagi-lagi harus berurusan dengan meja hijau karena kasus pencucian uang.
Ia di dampingi kuasa hukumnya, Sunan Kalijaga saat itu didaulat hanya menjadi saksi saja.
Dikutip dari tribunnewsmaker.com, Jumat (13/03/2020), Jennifer Dunn menjadi saksi karena pernah bekerja dengan Wawan selama 2 bulan di sebuah usaha karaoke milik Wawan di kawasan Kelapa Gading.
Berbagai fasilitas pun didapatkan oleh Jennifer Dunn, antara lain satu unit mobil Alphard atas namanya, gaji 9 juta perbulan, kartu kredit ber-limit Rp 50 juta, hingga liburan.
Untuk perjalanan cinta, Jennifer sempat menikah sebelum akhirnya bersama Faisal Haris.
Maret 2015, Jennifer Dunn dikabarkan telah menikah dengan kekasihnya yang bernama Bobby Michael Reza.
Sayang, pernikahan mereka hanya seumur jagung kemudian Jennifer Dunn dan Bobby bercerai.
Ditahun yang sama, diam-diam Jennifer Dun dikabarkan sudah menikah siri dengan Faisal Haris.
Kemudian membuat ia disorot publik lantaran sang anak kandung Faisal Haris memarahinya didepan umum.
Kini mendadak Jennifer Dunn diisukan menjadi istri ketiga Uje.
Namun, kabar yang berhembus itu sudah ditepisnya karena sang suami marah besar.
Jennifer Dunn juga ingin Umi Pipik membantah kabar yang telah menyeret nama dirinya itu.
Source | : | kompas,Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar