Verrell Bramasta sendiri sampai merasa terkejut tak menyangka dukungan dari penggemar sampai seperti itu.
"Baru sampai lokasi syuting dapat kiriman waw, baru lihat tuh ternyata ada dari Veran Lovers karangan bunga gede - gede tuh, wah selamat 1 tahun penayangan Putri Untuk Pangeran all cast and crew, thank you Veran," ujar Verrell.
Hubungan antara Verrell Bramasta dan Ranty Maria lagi - lagi disorot, setelah kekasih Rayn Wijaya tersebut kedapatan memberi perhatian pada lawan mainnya di sinetron Putri untuk Pangeran ini.
Belakangan tersiar kabar bahwa Verrell yang masih saja betah melajang setelah putus dari Natasha Wilona itu sedang dijodohkan Venna Melinda dengan salah satu putri dari sahabat dekatnya yang tak lain adalah aktris senior Dewanti Bauty.
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar