Ikhsan mengatakan jika pencairan BLT UMKM sudah dimulai sejak dua minggu lalu melalui bank BRI.
"Sudah cair bulan ini, sejak dua Minggu lalu. Jumlahnya Rp1,2 Juta. Melalui BRI, mengatakan bantuan UMKM sudah cair," ujarnya.
Untuk mengetahui anda mendapatkan atau tidak langsung bisa cek online melalui laman eform.bri.co.id/bpum.
Pengecekan nama penerima BPUM atau BLT UMKM dapat dilakukan secara online di bank BRI dan BNI menggunakan nomor KTP.
Panduan mengecek penerima BPUM di BRI:
- Kunjungi laman eform.bri.co.id/bpum.
- Masukkan nomor KTP dan kode verifikasi.
Nantinya akan ditampilkan keterangan apakah nomor KTP tersebut terdaftar sebagai penerima BPUM atau tidak.
Jika bukan penerima BPUM, maka akan ditampilkan tulisan:
"Nomor eKTP tidak terdaftar sebagai penerima BPUM."
Baca Juga: Sebentar Lagi Ditutup! Langsung Akses Link Ini Untuk Daftar dan Cairkan BLT UMKM 1,2 Juta Tahun 2021
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar