Beberapa kali keduanya kerap melontarkan sindiran terhadap satu sama lain lewat Instagram.
Meski begitu, ketika Vanessa resmi berpisah dari Didi Mahardhika pada 2017, hubungannya dengan Jane membaik.
Bahkan hubungan Vanessa dan Jane semakin dekat layaknya kakak adik.
Kekesalan Jane terhadap Vanessa pernah ia ungkapkan lewat ucapan ulang tahun untuk temannya satu ini.
"Kalau bahas tentang cewek 1 ini, panjang lah ceritanya.
Meskipun di awal sempet guemes ampun2an, rasanya pengen gw jambak2 (becanda yeee), tp pas udah kenal, ternyata anaknya seru n apa adanya (tuh, baek kan gueeeh??).
Hey @vanessaangelofficial miss alemong yg bawel ampun2an, biang kepo yg selalu nganenin.
Happy Birthday yaaaa, doanya; semoga semua keinginanmu terpenuhi, senantiasa bersyukur atas pemberian Allah SWT, semakin dewasa, semakin baik, tetap membumi & apa adanya.
Sama yg terakhir...cepet kewong yeeee.
Again and again....HAPPY HAPPY HAPPY BIRTHDAAAAYYYYY."
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar