Hal ini terlihat melalui channel Youtube The Onsu Family, Senin (12/7/2021) kemarin.
Untuk meluruskan fitnah ini, Sarwendah bahkan menghadirkan Anneth sebagai narasumber podcast-nya bersama Betrand Peto.
Awalnya, Sarwendah langsung menyodorkan potret mengenai isu miring yang tengah menimpa Betrand Peto dan Anneth.
Istri pengusaha dan artis Ruben Onsu itu geram saat putranya dituding macam-macam oleh netizen.
"Diciduk Betrand Peto asik berduaan di kamar sama Anneth Delliecia," tulis headline sebuah video di Youtube.
Melihat isu tersebut, Sarwendah naik pitam.
Dengan nada suara meninggi, Sarwendah heran mengapa headline tersebut menyebut Betrand Peto sedang berduaan di kamar.
Pun dengan Betrand Peto yang ikut terkejut.
"Di kamar dari mana ?" tanya Sarwendah geram.
Penulis | : | Ulfa |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar