Di akhir videonya, Wendi justru mendoakan agar pihak yang membuat isu dan menyebarkannya diberi kesehatan dan umur panjang.
"Gua doakan yg bikin berita sehat-sehat selalu," ucap Wendi sembari tersenyum.
Sontak unggahannya tersebut langsung dibajiri oleh komentar para artis.
Sebut saja Abdel Achrian, Iko Uwais, Soimah, hingga Vega Darwanti mendoakan agar Wendi panjang umur.
"Alhamdulillah Abi masih Idup…. Hahaha Yaa Smg itu menjadi doa Abi panjang Umur Yaa… SYehat Yaa Abi," ujar akun @vegadarwanti123.
"Sehat panjang umur," papar akun @showimah.
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar