8. Cabai Jawa (Piper retrofractum)
"Ekstrak etanol cabai jawa menunjukkan aktivitas partikel virus yang tidak aktif atau 84,93 % pada konsentrasi 100 μg mL − 1," tulis peneliti.
"Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa ekstrak air cabai Jawa memberikan tingkat aktivitas tertinggi terhadap larva nyamuk," sambung mereka.
9. Amis-amisan (Houttuynia cordata)
Amis-amisan rupanya termasuk tanaman yang mempunyai khasiat untuk mengobati demam berdarah.
"Ekstrak etanol dari Houttuynia cordata mengungkapkan aktivitas anti-dengue dengan 35,99 % penghambatan terhadap DENV-2 dalam sel Vero pada konsentrasi 1,56 μg mL − 1," tulis peneliti.
"Ekstrak berair dari H. cordata menunjukkan tindakan penghambatan yang efektif terhadap DENV-2 melalui inaktivasi langsung partikel virus sebelum infeksi sel," imbuh mereka.
Senyawa yang berkontribusi besar dalam pengobatan DBD adalah hyperoside.
10. Temu kunci (Boesenbergia rotunda)
Untuk penelitian obat demam berdarah ini, peneliti menggunakan ekstrak rimpang temu kunci.
"Aktivitas beberapa senyawa yang diekstraksi dari ekstrak rimpang untuk menghambat protease virus dengue telah diuji pada DENV-2," tulis peneliti.
Hasilnya, ekstrak rimpang temu kunci menunjukkan penghambatan virus dengue pada tubuh.
Artikel ini telah tayang di GridHealth.ID dengan judul 10 Tanaman yang Mampu Membantu Mempercepat Pengobatan Demam Berdarah
Source | : | GridHealth.ID |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar