Elza Syarief pernah bekerja di kantor pengacara milik O.C kaligis sebelum akhirnya memutuskan untuk membuka jantor sendiri di tahun 1991.
Ia banyak menangani kasus-kasus perusahaan besar terutama milik keluarga Soeharto.
Ya, Elza Syarief pernah menjadi pengacara kepercayan keluarga Cendana.
Penampilannya yang selalu tenang dibeberapa kasus, membuat dirinya dilirik oleh keluarga Cendana menjadi pengacara Bambang Trihatmojo dan Siti Hardjanti Rukmana.
Kemudian, ia juga pernah menjadi kuasa hukum Tommy Soeharto dalam kasus guling Bulog dengan Goro, perusahaan milik Tommy.
Sejak saat itu lah nama Elza Syarief semakin menjadi terkenal.
Dikutip dari Tribunnews.com, pada tahun 2002, Elza Syarief pernah dikabarkan menjadi tersangka.
Lantaran dikenakan tuduhan melakukan penyuapan kepada saksi kunci kasus pembunuhan seorang hakim agung.
Source | : | Tribunnews,GridFame.ID |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar