Ia bercerita jika artis tersebut meminta bayaran saat di undang untuk menjadi bintang tamunya.
"Terus orangnya minta budget. Ya kita biasanya kalau sama temen kan enggak ada budget-budgetan ya. Tapi yaudahlah kasihlah," jelas Deddy.
Namun yang membuat Deddy kesel adalah sosok tersebut malah membawa timnya dan membuat konten dengan ayah Azka ini.
Padahal sosok tersebut yang dibayar untuk kolab dengan Deddy dan tidak ada persetujuan dirinya bakal membawa kru.
"Begitu gue dateng ke studio, dia dan krunya dateng udah siap dengan kamera. Tiba-tiba gue diajak ngobrol diajak ngobrol malah jadi konten dia. Terus gue bilang 'anjing kan lu gue bayar bangsat' dalam hati gitu kan," beber Deddy.
Setelah podcast itu, tentu saja Deddy merasakan kesal dengan sosok tersebut.
"Bete gue kan udah begitu podcast, gue udah bete banget otak gue karena maksud gue, kalau lu gue bayar ya jangan kolab sama gue. Kan lu gue bayar gitu," ujarnya.
Seolah tak punya malu, sosok tersebut malah kembali meminta kolab dengan Deddy setelah sebelumnya dia upload video tanpa izin itu dan trending di YouTube.
Source | : | GridHits.ID |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar