GridFame.id - Inul Daratista nampaknya belum bisa bernapas lega.
Usai membela Saipul Jamil yang mendapat boikot tampil di stasiun TV, Inul Daratista kini pun mendapat kecaman keras dari berbagai pihak.
Sebelumnya setelah Saipul jamil tampil di TV, ia mendapat banyak komentar negatif.
Sebagai sahabat, inul Daratista rupanya membela Saipul jamil.
Namun sayang, Inul kini harus berhadapan dengan berbagai pihak yang mengecam tindakannya.
Seperti apa sebenarnya kronologinya?
Inul Daratista Kena Semprot Usai Bela Saipul Jamil
Sebelumnya, Inul Daratista memang sempat membela Saipul Jamil dan tidak mempermasalahkan rekannya itu kembali tampil di layar kaca.
Inul bahkan tak suka apabila banyak pihak yang membully Saipul Jamil, karena sudah menyelesaikan hukumannya.
Pernyataan Inul itu membuat Dewan Pengawas Komisi Nasional Perlindungan Anak, Roostien Ilyas geram.
Ia menanyakan bagaimana perasaan Inul jika yang jadi korban pelecehan adalah anaknya.
"Saya cuma pengen tanya sama bu Inul, kalau anak anda menjadi korban apakah anda juga akan bicara seperti itu?" kata Roostien dikutip dari Hitz Infotaiment, Senin (6/9/2021).
Sementara itu, Ketua Komnas PA Aris Merdeka Sirait menegaskan bahwa kasus pelecehan seksual merupakan tindak pidana khusus yang tidak boleh diekspos.
Ia heran kenapa kebebasan Saipul Jamil disambut meriah.
"Ini seolah-olah dia (Saipul Jamil) baru pulang dari suatu laga pertandingan, menang," ujarnya.
Terkait hal ini, Aris sangat murka dan dengan tegas mendukung boikot Saipul Jamil.
"Saya ingin sampaikan dengan tegas, boikot Saipul Jamil dari seluruh tayangan-tayangan televisi.
Karena itu tidak mendidik. Bahkan itu merusak," kata Aris.
Sempat Bela Saipul Jamil, Inul Daratista Minta Maaf, Singgung soal Tampil di TV
Inul Daratista akhirnya meminta maaf terkait statement-nya beberapa waktu lalu yang dianggap membela Saipul Jamil.
Sebagai sahabat, Inul Daratista termasuk orang yang menyambut bahagia kembalinya Saipul Jamil.
Bahkan Inul Daratista mendukung kembalinya Saipul Jamil ke dunia hiburan.
Sontak saja pernyataan istri Adam Suseno ini banjir kritik.
Banyak cibiran dilayangkan kepada Inul Daratista.
Hingga akhirnya, melalui sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya, Inul Daratista menyampaikan permohonan maaf.
Pedangdut kondang ini memang tak menyebut nama Saipul Jamil.
Ia mengganti nama sang sahabat dengan sebutan si 'Fulan'.
Inul Daratista meminta maaf karena pernyataannya kala itu menyakiti hati banyak pihak.
Inul Daratista menegaskan kalau ia tak memiliki maksud apapun.
Sebagai teman, pelantun lagu Goyang Inul ini hanya ingin melihat sisi baik Saipul Jamil meski tindakannya tak bisa dibenarkan.
Inul Daratista mengaku hanya terbawa suasana karena sudah lama tak bertemu dengan Saipul Jamil.
"Selamat pagi semua
Saya. MEMINTA MAAF yg sebesar besarnya jika dlm tayangan dan komentar saya tentang si Fulan sangat menyakiti anda semua.
Sejujurnya tdk ada niatan utk apapun .
Dgn si fulan pun sbg teman .
Bagi saya selalu melihat sisi baik seseorg sj meski tindakannya tdk baik.
Wajar lama tdk bertemu lalu berjumpa kembali."
Bagi Inul Daratista, ia tak mau ikut campur apapun soal hal negatif yang berkaitan dengan kasus Saipul Jamil.
Pedangdut berusia 42 tahun ini hanya mencoba mengemas program dengan bagus dan menarik karena tuntutan pekerjaan.
"Bagi sy apapun hal negativ yg ada pd dirinya,saya tdk turut campur.
Dlm sebuah program kadang kita dituntut harus bisa membuat isi dr program bagus dan menarik meski di luar on air tdk ada hal apapun yg hrs di bahas dan dilakukan."
Sebagai teman, Inul Daratista hanya ingin mendoakan yang terbaik untuk Saipul Jamil.
"Dan hub sebatas teman dan cerita apapun soal si fulan .. siapapun sbg teman sy selalu mendoakan yg terbaik dan Tidak ada kata Meng istimewakan."
Mengenai boikot maupun kesempatan yang diberikan kepada Saipul Jamil untuk tampil di televisi, Inul Daratista menegaskan itu bukan urusannya.
Lagi-lagi Inul Daratista meminta maaf jika ada kata-katanya yang menyakiti hati masyarakat terkait komentarnya atas kebebasan Saipul Jamil.
"Terlepas si fulan diberi kesempatan di TV / tdk bukan urusan saya krn sy tdk punya TV
Sekali lagi saya minta maaf yg sebesar2nya pd netizen smua nggih
manusia tdk ada yg sempurna sekiranya apapun yg menyangkut tentang saya dan si fulan kemaren ,saya dgn segala kerendahan hati Mohon Maaf yg sebesar besarnya Krn sdh menyakiti hati anda semua tentang komentar dan tindakan salah saya menurut anda semua .
Maaf Lahir Batin nggih
Matur suwon."
Artikel ini telah tayang di TribunNewsmaker.com dengan judul Inul Daratista Sempat Bela Saipul Jamil, Kini Kena Semprot Komnas PA: 'Kalau Anak Anda Korbannya?
Source | : | Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar