Risiko penyakit kanker kulit melanomasangat tinggi, terutama pada wanita yang berusia di bawah 40 tahun.
Salah satu gejala kanker kulit melanoma bisa dikenali dari munculnya tahi lalat yang tumbuh tidak normal.
Seperti diketahui, melanoma adalah jenis kanker kulit yang berkembang di sel melanosit penghasil pigmen warna kulit.
Kanker kulit melanoma bisa muncul di dekat mata, kaki, lengan, punggungm wajah, ataupun bagian tubuh yang sering kali terpapar sinar matahari.
Dikutip Mayo Clinic, penyebab kanker kulit melanoma belum diketahui secara pasti.
Tetapi, paparan dari sinar ultraviolet matahari atau lampu tanning bisa meningkatkan risiko seeorang terserang penyakit ini.
Source | : | Mayo Clinic,kompas |
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar