Selain itu, bahan-bahan tersebut sama-sama bersifat asam. Asam bersifat abrasif sehingga jika digunakan terus menerus akan mengikis lapisan terluar gigi, yaitu email.
Jika diteruskan, gigi lama kelamaan akan menjadi ngilu karena mengenai lapisan kedua gigi, yaitu dentin.
Meski begitu, mencoba memutihkan gigi dengan bahan alami tidak dilarang. Andy menganjurkan pemakaian hanya dilakukan beberapa hari sekali jika memang ingin mencobanya.
"Kalau dalam sebulan, setiap hari. Itu saya tidak anjurkan," tuturnya.
Memutihkan gigi idealnya dilakukan oleh tenaga profesional. Mereka akan lebih memahami prosedur apa yang perlu dilakukan untuk setiap pasien.
"Kalau mau diperbaiki, veneer misalnya, datanglah ke dokter gigi lalu konsultasi," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Memutihkan Gigi dengan Baking Soda Bisa Berbahaya, Apa Alasannya?"
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar