GridFame.id - Sudah menjadi rahasia umum jika Ariel NOAH memiliki kedekatan dengan mantan istri Ashraf Sinclair, Bunga Citra Lestari.
Usai Bunga menyandang status janda, Ariel NOAH dikabarkan sempat mengungkapkan perasaannya pada ibu satu anak tersebut.
Diketahui, Ariel NOAH merupakan salah satu penyanyi tanah air yang digadang-gadang sebagai lelaki idaman.
Ia memiliki sederet mantan kekasih yang memiliki paras cantik nan memikat.
Namun seperti masih ingin menikmati kesendiriannya, Bunga Citra Lestari disebut-sebut menolak cinta mantan kekasih Luna Maya.
Meski begitu, banyak sekali fans Ariel NOAH dan Bunga Citra Lestari yang mendoakan agar mereka berjodoh.
Kini, bak tutup kemungkinan menjalin hubungan asmara dengan Ariel, Bunga kembali menegaskan satu hal.
Seperti yang diketahui, Bunga Citra Lestari dan Ashraf Sinclair sempat digadang-gadang menjadi pasangan paling romantis.
Hal tersebut lantaran rumah tangganya tak pernah diterpa isu miring.
Namun, kebahagiaan mereka harus kandas usai Ashraf menghembuskan napas terakhir karena sakit yang dideritanya.
Bak cinta mati dengan sang suami, Bunga Citra Lestari isyaratkan tak mau cari pengganti.
Hal tersebut diungkapkan lewat unggahan Instagram-nya belum lama ini.
Bunga Citra Lestari membagikan sebuah foto dirinya dengan sang suami saat masih hidup.
Keduanya tampak sedang bersantai dan kompak mengenakan kacamata hitam.
Lewat unggahan tersebut, Bunga mengatakan bahwa Ashraf Sinclair selamanya akan ada di hatinya.
"Hei, kamu. Di hari yang spesial ini aku mau bilang terima kasih atas segalanya," tulis Bunga dalam bahasa Inggris, dikutip GridFame.id dari Instagram @bclsinclair.
"Kamu akan selamanya jadi bagian dari diriku dan hidup di hatiku.
Selamat ulang tahun," lanjut Bunga Citra Lestari.
Source | : | |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar