Presenter Irfan Hakim mengaku jadi salah satu orang yang dipercaya oleh Lesti Kejora dan Rizky Billar untuk menjaga rahasia mereka.
Sejak Juni 2021, Irfan mengaku sudah mengetahui bahwa Lesti dan Billar telah menikah secara agama.
Saat itu, ia juga tahu bahwa Lesti telah mengandung anak dari Billar.
Sosok Irfan Hakim memang tak pernah absen dari perjalanan cinta Lesti dan Billar. Diakui Irfan, rahasia demi rahasia Leslar selalu ia simpan dengan rapat. Mulai dari tanggal lamaran, tanggal akad, dan fakta bahwa Leslar (Lesti dan Billar) telah menikah secara agama pada awal tahun 2021.
"Tadi, dia ngasih rahasia berikutnya dan ini, rahasia itu rahasia besar banget," kata Irfan dalam video yang direkam pada 29 Juni 2021, sebagaimana dikutip Kompas.com dari kanal YouTube deHakim Story, Rabu (22/9/2021).
Source | : | kompas |
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar