Pasalnya bakal ada kemungkinan jila pihak Olivia Nathania akan melaporkan balik.
Ia tak merasa keberatan karena sudah memiliki banyak bukti yang bisa menjerat Olivia Nathania masuk bui.
"Saya kira upaya Farhat melobi korban bisa saja dimanfaatkan untuk saling lapor. Ya monggo, silakan saja tapi yang jelas perkara ini murni adanya penggelapan uang korban kepada Olivia atas janjinya soal penerimaan CPNS," imbuh Odie.
Ia pun berharap tak ada lagi kejadian seperti Farhat Abbas yang mendadak menghubungi kliennya.
Odie meminta kasus ini diselesaikan secara baik-baik tanpa ada perseteruan.
"Jadi buat kami selesaikanlah dengan baik, ya jantan kalau benar menerima uang yang sudah diterima saudara Oi dan Raf (suami Oi), kan begitu," tandasnya.
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar