GridFame.id - Hubungan Ashanty dan Krisdayanti sempat dikabarkan merenggang.
Pasalnya, semenjak menikah Aurel Hermansyah disebut-sebut lebih lengket pada ibu kandungnya dibanding Ashanty.
Namun, kabar tersebut ditepis Ashanty dan Krisdayanti saat menghadiri acara 4 bulanan Aurel Hermansyah.
Dua keluarga tersebut kini semakin harmonis dan sering berkumpul.
Bahkan, di beberapa momen Amora dan Kellen anak Krisdayanti dan Raul Lemos kerap datang ke rumah Ashanty.
Namun, kini anak Krisdayanti malah bikin ulah hingga Ashanty histeris.
Ashanty ketakutan sampai histeris gara-gara perbuatan anak Krisdayanti dan Raul Lemos.
Hal ini terjadi di acara pengajian empat bulanan kehamilan Aurel Hermansyah yang jadi ajang reuni keluarga besar.
Anak-anak Krisdayanti-Raul Lemos dan Ashanty-Anang Hermansyah akhirnya dipertemukan dalam satu ruangan yang sama.
Setelah sekian lama, Ashanty akhirnya bisa kembali lepas rindu dengan anak-anak Krisdayanti, Amora Lemos dan Kellen Lemos.
Interaksi Ashanty dengan Amora Lemos dan Kellen Lemos pun sempat jadi sorotan.
Sebab, sebelum acara dimulai, Ashanty sempat dibuat ketakutan setengah mati.
Ibu sambung Aurel Hermansyah ini bahkan sampai naik ke atas kursi demi selamatkan diri.
Usut punya usut, ketakutan Ashanty ini rupanya disebabkan oleh ulah Amora Lemos dan Kellen Lemos.
Namun saat tahu Ashanty ketakutan, Kellen Lemos memberanikan diri meminta maaf pada ibu sambung kakaknya tersebut.
Melansir vlog di YouTube AH, Senin (27/9/2021), insiden terjadi ketika Aurel Hermansyah minta adik-adiknya keluarkan kucing peliharannya.
Arsy Hermansyah, Amora Lemos, dan Kellen Lemos langsung semangat menuruti sang kakak.
Ketiga bocah tersebut bahkan tampak senang saat bercengkrama dengan kucing peliharaan Aurel Hermansyah.
"Bawa sini kucingnya," kata Aurel Hermansyah.
"Oke-oke, ayo kita bawa itu," tutur Arsy.
Namun karena tubuh si kucing lebih besar dari tangan Arsy Hermansyah, akhirnya Amora Lemos yang diserahi tugas.
"Kakak Amora, tolongin," kata Arsy sambil menyerahkan si kucing.
"Pasti bunda langsung kabur kalau lihat," ujar Atta Halilintar teringat ketakutan ibu mertuanya pada kucing.
Istri Anang Hermasnyah itu tanpa sadar naik ke atas kursi di depan tamu mencari perlindungan.
"Abang ini berapa biji dikeluarin?" tanya Ashanty ketakutan.
Sambil tertawa Atta Halilintar menjawab, "Satu doang bun."
Tak disangka, Kellen Lemos yang membuntuti sang kakak melihat ketakutan Ashanty.
Anak bungsu Raul Lemos itu pun langsung bertanya pada Atta Halilintar.
"Emang bunda takut (kucing)?" tanya Kellen Lemos.
Atta Halilintar kemudian menjelaskan jika Ashanty memiliki phobia pada kucing.
Tahu ulahnya sudah menyebabkan Ashanty ketakutan, Kellen Lemos dan Amora Lemos sempat minta maaf.
Mereka kemudian menjauhkan kucing tersebut dari ibu sambung kakaknya.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Gegara Perbuatan Anak Krisdayanti di Rumah, Ashanty Histeris Ketakutan, Kellen Lemos: Takut?
Source | : | TribunJatim.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar