1. Peppermint
Dilansir dari Hunker, Anda bisa mengusir si tikus dengan daun peppermint. Tanaman herbal ini memiliki aroma yang segar dan disukai manusia.
Namun, tikus tidak menyukai baunya. Dengan menanam pohon peppermint di halaman dan sekitar rumah, kamu bisa mencegah tikus masuk ke area rumah dan mengendalikannya dari jarak jauh.
Pappermint juga bisa digunakan sebagai semprotan pengusir tikus. Caranya, ambil beberapa potong daun mint, lalu masukkan sebentar dalam air mendidih dan biarkan terendam.
Setelah itu, saring larutan dan masukkan dalam botol semprot. Semprotkan ke area yang biasa dilewati tikus. Selain wangi, semprotan ini akan mengusir tikus dan membuatnya tak mau kembali lagi.
2. Menyemprotkan larutan cabai
Menaruh umpan beracun sangat berisiko tinggi, apalagi jika tersentuh oleh anak-anak maupun hewan peliharaan.
Ada baiknya menggunakan larutan cabai, yang bisa mengusir tikus dengan bau menyengatnya itu. Semprotkan larutan cabai di tempat yang sering dikunjungi tikus, seperti di bawah kompor, atau di belakang lemari.
Source | : | kompas,Hunker |
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar