Menurutnya, orang-orang yang menderita gangguan Histrionik biasanya sangat membutuhkan perhatian dari orang lain.
"Nah kenapa mereka membutuhkan perhatian? Karena dia sendiri merasa tak bisa menemukan jati dirinya seperti apa,"," ucap Joice Manurung, dikutip Grid.ID dari kanal Youtube SCTV.
Tak cuma Joice Manurung, seorang pakar media sosial Irwansyah, juga mengatakan hal yang serupa.
"Kondisi ini menujukkan sifat-sifat yang ingin dihargai, diperhatikan dominan ingin berada sebagai pusat utama," ucap Irwansyah.
Nikita Mirzani kembali menjadi sorotan setelah disebut memiliki gangguan mental bipolar oleh Billy Syahputra.
Hal itu diketahui setelah akun media sosial adik dari Olga Syahputra itu dikabarkan di-unfollow oleh rekannya tersebut.
Billy mengaku tidak mengetahui secara pasti penyebab aksi unfollow yang dilakukan Nikita Mirzani.
Menurutnya, ia baru mengetahui kabar Nikita sudah tidak mengikuti akunnya dari para fansnya.
Source | : | gRID |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar