GridFame.id - Kakak Ria Ricis, Shindy Kurnia Putri sempat menarik perhatian publik lantaran memiliki paras cantik dan profesi yang tak main-main, belakangan sosok sang suami ikut menjadi sorotan lantaran disebut netizen sosok adik ipar Oki Setiana Dewi tak terlihat.
Suami Shindy Kurnia Putri sempat menjadi sorotan netizen lantaran sosoknya tidak terlihat mendampingi sang istri di momen bahagia Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Di kolom komentar akun instagram Shindy pun, netizen banyak yang mempertanyakakan keberadaan sang suami, Muhammad Arif Rahman.
Warganet juga penasaran alasan suami Shindy tak hadir dalam acara sang adik ipar.
Waduh ada apa ya?
Sosok Suami Shindy Kurnia Putri
Shindy, adik Oki Setiana Dewi sendiri berprofesi sebagai dokter menikah dengan seorang pria yang juga seorang dokter, Muhammad Arif Rahman.
Shindy diketahui baru saja menyelesaikan pendidikannya sebagai dokter dan melaksanakan wisuda.
Tak disangka, seusai wisuda Shindy langsung dipersunting oleh Arif.
Suami Shindy tersebut ternyata sudah dikenal sejak 7 tahun yang lalu sejak menikah sekitar 2017 lalu.
Keduanya saling mengenal lantaran sama-sama mengikuti tes masuk fakultas kedokteran.
Netizen Pertanyakan Keberadaan Suami Shindy di Acara Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan
"Ayah yusuf lgi ujian ya... Mudah2an masa resepsi dtg ya," kata akun Aisy***.
"Foto brtiga sma ayah sma Yusuf jarang bangett bunda," ujar akun lyndh***.
Bila melihat akun instagram Shindy, adik Oki Setiana Dewi ini memang jarang mengunggah potret bersama sang suami.
Shindy pasti memiliki alasan tersendiri, ia pun lebih banyak membagikan potretnya bersama sang buah hati.
Jarang Posting Foto Bersama Suami
Bukan tanpa alasan Shindy jarang mengunggah potret bersama sang suami.
Benarkah rumah tangganya goyah?
Bak menepis kabar tersebut, Shindy pun sempat membagikan foto bersama sang suami dan mengungkap memang jarang foto berdua namun bukan berarti rumah tangganya bermasalah.
Bila melihat di akun instagram sang suami, adik ipar Oki Setiana Dewi ini mengunggah hadir di momen pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan saat resepsi.
Arif juga menuliskan doa dan bak ikut bernapas lega karena acara pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan berjalan dengan lancar.
"Alhamdulillah semua berjalan lancar, selamat menempuh hidup baru adek @riaricis1795 dan @teukurryantr semoga jadi keluarga SAMAWA, Aamiin," tulis Arief.
Biodata Shindy Putri
Kakak Ria Ricis ini ternyata punya profesi tak main-main.
Belakangan nama Ria Ricis santer diperbincangkan oleh publik usai ia mengabarkan akan segera dipersunting lelaki asal Aceh.
Kabar tersebut juga dibenarkan oleh kakak-kakak Ria Ricis.
Dua kakak Ria Ricis ini kini terlihat kerap wira-wiri di layar kaca.
Bahkan, baru-baru ini publik dibuat heboh dengan isu Shindy Putri memberikan syarat yang cukup berat pada calon suami Ria Ricis.
Banyak yang penasaran dengan sosok Shindy Putri, berikut profil singkatnya.
Kakak Ria Ricis yang satu ini memiliki nama lengkap Shindy Kurnia Putri Sastromartodjo.
Perempuan yang akrab disapa Shindy Putri ini lahir di Batam pada 28 April 1993 (28 tahun).
Dilansir dari Tribunnews.com yang berjudul Dokter Cantik yang Pemalu Ini Ternyata Adik Oki Setiana Dewi, Kecantikannya Jadi Buah Bibir, Shindy Putri merupakan seorang dokter.
Shindy pernah mengenyam pendidikan di fakultas kedokteran Universitas Veteran Jakarta.
Diketahui, suami Shindy Putri, Arif Rahman juga merupakan seorang dokter.
Namun bak tak mau kalah dengan dua saudara perempuannya, Shindy Putri juga mulai merambah ke dunia entertainment.
Ditilik dari akun YouTube Dokter Shindy, kakak Ria Ricis ini kini aktif menunggah konten video.
Kanal YouTube dr. Shindy tersebut berisi video aktivitas sehari-harinya dengan keluarga, review produk, dan lain-lain.
Tak hanya itu, Shindy Putri juga merupakan brand ambassador dari beberapa produk lokal.
Pada bio Instagram miliknya, Shindy Putri mencantumkan keterangan brand ambassador produk Reglow.
Bersama dengan dua saudaranya, Shindy juga memiliki bisnis minuman diet.
Banyak yang mengatakan, dr. Shindy sifat yang berbanding terbalik dengan Ria Ricis.
Source | : | |
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar