Diungkap Mama Rieta, saat masih jadi istri Gideon Tengker, ia tidak diperbolehkan untuk bekerja.
"Ketika papanya meninggalkan kita, tadinya kan Aku tuh enggak boleh kerja, enggak boleh apa, enggak boleh ngapa-ngapain. Jadi kayak burung dalam sangkar ceritanya," ungkap Mama Rieta dikutip pada Rabu (17/11/2021).
Rahasia soal Gideon Tengker akhirnya juga disebutkan oleh Rieta.
Pernikahan keduanya memang tak berlangsung lama, Mama Rieta menyebut ia dan Gideon Tengker awalnya tidak bercerai.
Mama Rieta hanya berpisah dan tak lagi tinggal bersama Gideon Tengker.
Hal itu lantaran ibunda Gideon Tengker tak setuju jika Mama Rieta dan Gideon bercerai.
Akhirnya Mama Rieta pun tinggal terpisah dari Gideon Tengker dan fokus mengurusi Nagita serta Caca.
Sementara Gideon Tengker diurusi oleh orangtuanya.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar