Sebagaimana diketahui, Ameer Azzikra memiliki istri yang bernama Nadzira Shafa.
Bak sudah bersiap, Ameer lantas mengganti kepemilikan aset atas nama Nadzira bukannya Alvin Faiz.
"Sejak saat itu disiapin semuanya, asetnya, semuanya atas nama Nadzira, istrinya," lanjut Alvin.
Meski sudah diberi tahu oleh guru Ameer, Alvin tetap tak menyangka sang adik dipanggil Sang Pencipta secapat ini.
"Saya berpikir 'Ah iya wafat duluan tapi masih lama' (ternyata) sebulan, jadi enggak disangka-sangka," beber Alvin.
Sebagai informasi, jenazah Ameer Azzikra kini telah dikuburkan di samping makam ayahnya, Ustadz Arifin Ilham.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar