GridFame.id - Indonesia menyisakan satu perwakilan untuk melaju ke babak final BWF World Tour Finals 2021.
Ganda putra Indonesia Kevin/Marcus berhasil melangkah ke babak final BWF World Tour Finals 2021.
Pasangan yang dijuluki minions ini mampu mengalahkan ganda putra Taiwan dengan skor 2-1.
Masyarakat Indonesia sempat dibuat pasrah lantaran minions kalah di set pertama.
Namun, permainan mereka meningkat di set selanjutnya hingga berbuah manis sebuah kemenangan.
Final kali ini, minions bakal kembali berhadapan dengan ganda putra dari Jepang.
Apakah bakal meraih gelar juara lagi? Berikut nonton streaming dan jadwal final BWF WTF 2021.
Pertandingan berjalan cepat di awal gim pertama. Lee/Wang berhasil unggul terlebih dahulu 2-1 atas Marcus/Kevin.
Kesalahan yang dilakukan Lee Yang membuat ganda putra terbaik Indonesia balik memimpin 4-3.
Di gim pertama ini, kedua pasangan kerap melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.
Meski begitu, Lee/Wang berhasil unggul 8-11 sebelum jeda interval pertama.
Selepas jeda interval, Marcus/Kevin mencoba mengejar ketertinggalan mereka dari Lee/Wang.
Kesalahan yang dilakukan Wang Chi-lin membuat Marcus/Kevin berhasil membalikkan kedudukan menjadi 13-12.
Serobotan Kevin Sanjaya di depan net menambah keunggulan wakil Indonesia menjadi dua angka. Skor berubah 15-13.
Namun, pengembalian yang gagal dari Marcus Gideon justru membuat Lee/Wang balik memimpin 16-19.
Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 ini akhirnya merebut gim pertama dengan skor 18-21.
Memasuki gim kedua, Marcus/Kevin sempat memimpin terlebih dahulu 3-2. Namun, Lee/Wang berhasil mencetak angka untuk balik memimpin 4-5.
Kesalahan yang dibuat pemain Taiwan membuat Marcus/Kevin menutup interval kedua dengan keunggulan 11-9.
Selepas jeda interval, Lee/Wang justru mampu mencetak empat angka beruntun. Ganda putra ranking tiga dunia ini balik memimpin 11-13 atas Marcus/Kevin.
Meski begitu, Marcus/Kevin tak tinggal diam dan tampil lebih menekan.
Walhasil, pasangan Taiwan ini membuat kesalahan dan menyamakan skor menjadi 15-15.
Smes menyilang yang dilakukan Kevin Sanjaya membuat pasangan Merah Putih menambah keunggulan menjadi 18-16.
Minions akhirnya menutup gim kedua dengan skor 23-21 dan memaksa Lee/Wang untuk bermain rubber.
Di gim penentuan, Marcus/Kevin harus tertinggal dua angka terlebih dahulu dari Lee/Wang dan Minions berhasil menyamakan kedudukan menjadi 4-4.
Kesalahan elementer yang dilakukan Wang Chi-lin memberikan angka cuma-cuma untuk Marcus/Kevin untuk balik memimpin 7-7.
Pengembalian kurang sempurna pemain Taiwan menutup interval ketiga dengan skor 11-9 untuk keunggulan Marcus/Kevin.
Selepas jeda interval, Minions semakin nyaman mengendalikan permainan. Mereka unggul empat angka 15-11 atas Lee/Wang.
Ganda putra ranking satu dunia tersebut terus menambah angka memanfaatkan kesalahan Wang Chi-lin. Skor berubah menjadi 17-12.
Namun, Lee/Wang mampu bangkit untuk mengejar ketertinggalan menjadi 18-17.
Kendati begitu, Marcus/Kevin mampu menutup gim ketiga dengan skor 21-17 untuk memastikan diri melangkah ke final.
Pertandingan final BWF World Tour Final 2021 Minggu 5 Desember 2021 bisa kamu tonton di link Video, UseeTV dan TVRI berikut ini:
Jadwal Final BWF World Tour Final 2021 Minggu 5 Desember 2021
Tunggal Putra: Viktor Axelsen ( Denmark) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand)
Tunggal Putri: An Se Young (Korea Selatan) vs Pusarla Venkata Sindhu (India)
Ganda Putra: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
Ganda Putri: Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan)
Ganda Campuran: Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)
Artikel ini telah tayang di TribunPontianak.co.id dengan judul Jadwal Hasil Semifinal BWF WTF 2021: Kevin/Marcus ke Final Lawan Atlet Bulutangkis Jepang,
Source | : | TribunPontianak.co.id |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar