GridFame.id- Masyarakat Indonesia mohon lebih waspada dan hati-hati, beberapa hari ini bencana alam masih menghantui sebagian wilayah.
Terbaru, Kelapa Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawarti mengungkapkan pihaknya mengeluarkan prediksi banjir pesisir atau rob yang berpotensi menerjang pada 18-22 Desember 2021.
Ini bisa menjadi peringatan dini masyarakat Indonesia agar lebih waspada dimanapun berada.
Beberapa waktu kebelakang ini banjir rob juga sempat melanda sejumlah wilayah pesisir Indonesia , salah satunya pesisir utara Jakarta serta Manado.
Prediksi banjir rob ini disampaikan Dwikarota dalam konferensi daring yang bertajuk “Analisa Potensi Banjir Rob dan Updating Kondisi Cuaca Terkini di Wilayah Indonesia,” Rabu (8/12/2021)
Dalam konferensi tersebut Dwikarota mengungkap bahwa banjir rob akan berpotensi kembali di tanggal 18-22 Desember ini karena adanya fenomena fase bulan purnama pada 19 Desember 2021.
Source | : | BMKG.go.id,Youtube |
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar