Gridfame.id - Nama Nassar pasti sangat familiar di telinga anda.
Pedangdut hits satu ini memang kerap mengundang sorotan.
Kehidupan pribadinya juga kerap ditunggu-tunggu publik.
Semenjak bercerai dari Muzdalifah, Nassar belum pernah lagi terlihat menggandeng wanita baru di hatinya.
Tapi belakangan, Nassar mengungkapkan soal rencananya untuk menikah lagi.
Nassar mengatakan akan memperkenalkan calon istri kepada kedua orang tuanya.
Pihaknya akan mempertemukan sang kekasih dengan orang tuanya dalam waktu dekat.
Bukti segera naik pelaminan untuk kedua kalinya?
Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.
Nassar Akan Perkenalkan Calon Istri Baru
Hal itu disampaikan Nassar dalam kanal YouTube KH Infotainment yang tayang pada Rabu (8/12/2021).
"Kalau ada waktu ketemu orang tua aku dulu," ucap Nassar.
Rencananya, Nassar akan memperkenalkan calon istri kepada orang tuanya pada awal tahun.
"Secepatnya, mungkin insyaallah di awal tahun lah ya," ucap Nassar.
Ia mengungkapkan, sosok calon istrinya itu masih sangat muda.
Sehingga, Nassar perlu pedekatan secara perlahan sebelum mengajak menikah.
"Pelan-pelan, karena anaknya masih muda, kita musti pelan-pelan takutnya kaget anaknya," ucap Nassar.
Hingga saat ini, Nassar belum bertanya soal kesiapan menikah kepada kekasihnya.
Pria yang dijuluki King Nassar ini mengungkapkan mendapat respon baik dari kekasihnya.
"Aku belum nanya sampai ke situ, cuman anaknya responnya baik banget dan welcome sekali," ucap Nassar.
Namun, ketika ia melihat gestur kekasihnya, kemungkinan siap untuk diajak nikah muda.
Sepertinya, Nassar ingin segera meresmikan hubungannya dengan sang kekasih.
"Kalau dilihat dari gesturnya mungkin siap, tapi kita harus tanya dulu anaknya mau nggak buru-buru," ucap Nassar.
Sementara itu, langkahnya untuk menikah sangat didukung oleh kedua orang tuanya.
Bahkan niat baiknya untuk menikah turut disambut oleh orang tua dari sang kekasih.
"Orang tua alhamdullah selalu dukung ya, orang tua kita insyaallah akan support," ucap Nassar.
Saat ini yang terpenting bagi Nassar yakni kemauan sang kekasih untuk diajak menikah.
"Pokonya kalau aku sih pengen yang terbaik aja, yang penting anaknya mau dulu aja diajak nikah," ucap Nassar.
Di sisi lain, Nassar mengaku ingin membentuk postur tubuh idealnya.
Nassar terlihat mulai aktif berolahraga.
Dengan berolahraga, ia ingin memiliki tubuh yang enak dipandang.
"Yang jelas supaya enak dipandang, pengen sekali-kali aku tampilnya enak dipandang," ucap Nassar.
Selain itu, Nassar ingin tubuhnya menjadi lebih sehat dan bugar.
Tanpa ada yang menyuruh, Nassar mengaku sadar diri untuk melakukan olahraga.
"Supaya lebih sehat, bugar, pokoknya sehat lah intinya, kesadaran diri sendiri aja," ucap Nassar.
Adanya sedikit kelonggaran jadwal di TV menjadi kesempatan Nassar untuk melakukan olahraga.
"Pengen nyoba aja kalau mumpung nggak ada acara di malem, jadi cobain untuk lebih sehat dengan olahraga," ujar Nassar.
Muzdalifah Ternyata Ngaku Menyesal Cerai dengan Nassar KDI
Setelah bungkam beberapa waktu, akhirnya kini penyebab perceraian dari Nassar dan Muzdalifah kini menemui titik terang.
Melansir dari Nova.ID, pertengkaran Muzdalifah dan Nassar kala itu sempat berlarut-larut sampai beberapa bulan sebelum akhirnya cerai.
Bahkan diketahui Muzdalifah sampai hati kala itu mencabut semua fasilitas yang dirasakan Nassar.
Baik dari mobil mewah hingga mic berharga bernilai puluhan juta.
Namun hal mengejutkan sempat diungkapkan oleh Nassar soal masalah rumah tangganya kala itu yang tak bisa lagi dipertahankan.
“Kalau setelah Lebaran dia (Muzdalifah) enggak mengajukan gugatan (cerai), berarti saya yang akan mengajukan,” tegas Nassar kala itu.
Bak menjawab tantangan Nassar kala itu, Muzdalifah pun akhirnya mendatangi kantor Pengadilan Agama Tangerang Kota untuk mendaftarkan berkas gugatan cerai.
Hal itu seperti yang diungkapkan Drs. Sahlan, S.H, M.H, Wakil Ketua Pengadilan Agama Tangerang.
“Yang bersangkutan, Muzdalifah datang tanggal 24 Juli 2015 untuk mendaftarkan perkaranya.
Kemungkinan sidang (perdana) itu 1 September 2015,” ujar Sahlan yang enggan menyebutkan alasan Muzdalifah menggugat cerai karena sudah masuk pada pokok materi persidangan.
Ketika ditanya soal masalah yang menjadi pangkat gugatan cerai Muzdalifah sempat menutupi.
“Namanya orang berumah tangga, saling cekcok dan salah paham ya itu biasa, tapi aku enggak bisa menjelaskan (semuanya).
Lebih bagus aku enggak banyak komentar, takut salah. Ya, ini sudah jalan terbaik,” kata Muzdalifah dengan suara pelan.
Lebih mengejutkan lagi, Muzdalifah mengaku sebenarnya masih ingin mempertahankan dan memperbaiki hubungan dengan Nassar tanpa harus bercerai.
“Saya mau mempertahankan (pernikahan) tapi pas (Nassar) pulang, masih diem-dieman, tidur juga misah.
Begitu pulang lagi, tetap enggak bisa (berdamai),” ujar Muzdalifah.
Ia mengaku menyesal harus berakhir dengan perceraian yang dibenci Allah.
“Akhirnya aku berdoa sama Allah minta yang terbaik. Meski perceraian dibenci sama Allah tapi kenyataannya, sudah 9 bulan aku ditinggal dan enggak bisa damai, akhirnya aku memutuskan menggugat (cerai),” curhatnya pada 2013 lalu.
Perceraian pun akhirnya harus diterima keduanya, bahkan kini Muzdalifah telah membangun rumah tangga kembali dengan seorang pria muda.
Muzdalifah pun terlihat semakin bahagia dengan keluarga barunya yang ia bangun dengan Fadel Islami.
Artikel telah ditayangkan di tribun seleb dengan judul, Soal Rencana Nikah Lagi, Pedangdut Nassar akan Kenalkan Calon Istri ke Orang Tua di Awal Tahun
Source | : | Tribun Seleb |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar