Dia pun mengungkap chat Instagram Vanessa yang sampai harus berutang agar dapat memberi uang kepada Doddy.
"Aku boleh pinjam uang kamu lagi buat kasih dad Rp5 juta. Mam tahu sendiri dia bagaimana kalau enggak dikasih, stres aku," keluh Vanessa dalam chat via Instagram.
"Itu ngasih dia lagi? Minggu lalu kan baru pake 30 Juta. Buat apalagi sih dia. Gila anaknya lagi kena musibah masih aja malak," ujar sahabat Vanessa diduga Kim.
Pasca video TikToknya viral, Kim buka suara.
Dia menegaskan tak ada berniat panjat sosial (pansos) ataupun mengungkit utang Vanessa.
"Jadi gini, di sini saya bukan untuk mencari panggung atau mencari nama atau aji mumpung, bukan ya," seru Kim via TikTok, Jumat (17/12/2021).
"Sebelum kasus ini, saya sudah sedikit ada nama. Dan saya disini menekankan saya tidak mempermasalahkan uang yang dipakai sama almarhumah Vanessa. Demi Allah itu sudah saya ikhlaskan," sambung Kim.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar