Dilansir dari YouTube Seleb Oncam News (19/12/2021), Doddy Sudrajat mengaku yakin akan memilihnya sebagai wali Gala.
"Masalah keputusannya nanti, saya yakin pak hakim akan bijak dan akan melihat masalah ini dari sisi hukum Islam tentunya," kata Doddy.
Ia juga menyebut hukum Islam menjadi patokannya meyakini hak asuh Gala bakal berakhir di tangannya, bukan H Faisal.
"Kalau dilihat dari hukum Islam, saya yakin Gala jatuh ke tangan saya," tegas Doddy Sudrajat.
"Tapi bagaimana pun juga kalau jatuh ke tangan Pak Faisal, keluarga sana, ya saya cukup berbesar hati. Toh dia (Faisal) juga kakeknya Gala," jelasnya.
Baca Juga: Bukti Tukang Ngibul! Mulut Enteng Jelekkan Keluarga Bibi, Kini H Faisal Bongkar Tabiat Doddy Sudrajat Saat Bertemu: Saya Ulurkan Tangan Gak Disambut!
"Yang penting saya sudah mengajukan permohonan. Penting saya sudah memperjuangkan Gala, hasilnya akan saya serahkan pada pak hakim," terang Doddy.
Bak ngotot ingin asuh Gala, Doddy malah gelagapan saat ditanya tanggal ulang tahun Vanessa Angel.
"Sorry, Pak Doddy tahu ulang tahun Gala tanggal berapa?" tanya Gilang Dirga ke Doddy Sudrajat seperti yang dilihat dalam YouTube Adiez Gilang yang tayang pada Selasa (30/11/2021).
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar