Ardi Bakrie pun memohon pertimbangan dari majelis hakim mengingat ia adalah tulang punggung keluarga.
Ia ingin dibebaskan atau hukumannya dikurangi karena perlu untuk mencari nafkah.
"Mohon pertimbangan Yang Mulia, mengingat saya adalah seorang ayah dan juga pimpinan berbagai perusahaan. Saya perlu mencari nafkah untuk menghidupi keluarga saya dan kembali mengurusi beberapa perusahaan yang sudah terbengkalai dan sudah cukup lama kami punya jarak dengan anak-anak kami dan hanya dapat melempar sayang melalui alat komunikasi yang juga sangat terbatas saat ini," ujar Ardi.
Namun, alasan Ardi Bakrie ini malah menjadi boomerang kepada dirinya sendiri.
Dikutip dari akun @mak_lamis, para netizen merasa geram dengan alasan yang dibuat oleh Ardi Bakrie.
@lang****: "heh bung...lu kan punya anak buah, lu ga kerja pun masih kaya. heran gue... wong sugih pas arep dipenjoro kok trs eling nafkah keluarga,brasa orang paling termiskin di dunia,"
@rya*****: "Orang kaya kg berlagak miskin,"
@andre******: "Pemimpin katanya ? .Pemimpin bijak kalau berbuat pasti bertanggung jawab Kalau sudah posisi salah.Kalau salah teruz ngeles bukan pemimpin tpi pembangkang,"
@desy*****: "Yang namanya resiko apapun permasalahannya ya kudu di jalani lah. Dulu nabur, sekarang panen. Adil!!,"
Source | : | TribunMedan |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar