GridFame.id - Deddy Corbuzier lagi-lagi membuat kejutan bintang tamu podcastnya.
Setelah beberapa menteri ternama hingga wakil presiden, Deddy kemarin mengundang coach Shin Tae-yong ke podcastnya.
Ya, sosok Shin Tae-yong sendiri kini memang tengah jadi sorotan.
Pelatih timnas Indonesia ini jadi perbincangan banyak orang setelah berhasil membawa ke final AFF 2020.
Meski tak berhasil membawa pulang piala AFF 2020, namun permainan tim Indonesia membuat masyarakat bangga.
Nampaknya hal tersebut membuat Deddy tertarik untuk berbincang lebih lanjut kepada coach Shn Tae-yong.
Awalnya mereka berdua membicarakan soal kemampuan tim Indonesia dan menanyakan alasan pelatih asal Korea Selatan ini mau singgah di negeri ini.
Namun, di tengah-tengah pemibicaraan, Deddy Corbuzier melontarkan soal sebuah candaan.
Sayangnya, bercandaan yang diucapkan oleh Deddy dinilai netizen tak pantas.
Akun twitter @arian**** mengunggah cuplikan video saat Deddy melontarkan candaan tak pantas untuk Shin Tae-yong.
Ia mengatakan jika dirinya memiliki ide untuk tim Indonesia.
Dimana pelatihnya dari tim Korea Selatan namun menggunakan pakar nutrisi dari Korea Utara.
"Gini aja saya punya ide. Kita kan punya pelatih dari tim Korea Selatan, tapi pake pakar nutrisi jadi Korea Utara," ujar Deddy.
Mendengar ucapan Deddy, sang translator pun juga ikut terkejut dan sempat merasa kebingungan.
Sempat merasa kesulitan untuk men-translate ke bahasa Korea, sang translator pun melayangkan protesnya ke Deddy dengan nada bercanda.
"Ngelawaknya sangat susah ya," ujar sang translator.
Kemudian, sang translator itupun mencoba untuk mengartikannya dengan hati-hati ke Shin Tae-yong.
Mendengar candaan itu, raut wajah Shin Tae-yong pun langsung berubah.
Melalui translatornya, Shin Tae-yong memberikan teguran kepada Deddy dengan senyuman.
"Ngelawak seperti itu ya, tidak boleh dibiasakan," ujar Shin Tae-yong.
"Kalau di Indonesia biasa hahaha," jawab Deddy.
Akun twitter yang mengunggah video tersebut melayangkan protesnya, karena Deddy dinilai kurang etis.
"Bercandaannya Deddy Corbuzier di podcast nya ini kurang tepat, seharusnya langsung minta maaf sama coach STY karena sangat sensitif. Positif thinking aja, di balik layar sudah meminta maaf secara langsung.
Source | : | YouTube,Twitter |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar