"Ya gak gimana-gimana ya, pokoknya kita jalanin aja masing-masing," ungkap Ririe Fairus dikutip TribunJatim.com dari kanal YouTube Surya Citra Televisi (SCTV).
Kendati demikian, Ririe Fairus mengklaim jika komunikasinya dengan sang mantan suami masih baik-baik saja.
Mantan pasangan ini atau Ririe dan Ayus urus anak dengan kompak dan damai.
Ririe Fairus menyebut ia dan Ayus Sabyan masih menghandle semua persoalan anak secara bersama.
"Kita masih komunikasi baik, ngurus anak juga sama masih bareng-bareng," beber Ririe Fairus.
Ririe Fairus pun menampik bahwa dirinya telah memiliki pasangan baru.
Ia mengklaim kabar itu hanyalah gosip semata.
"Enggak, enggak itu gosip aja," ujarnya.
Tak ingin mengeluarkan pernyataan panjang lebar, Ririe Fairus berharap karier sang mantan suami semakin sukses.
Harapan itu disampaikannya untuk Ayus Sabyan.
Sikap tenang Ririe Fairus mengisyaratkan jika hubungan mereka masih baik-baik saja.
"Ya sukses aja buat kariernya, gitu aja," pesan Ririe Fairus.
Sementara itu, Ayus Sabyan dan Nissa Sabyan dikabarkan semakin dekat.
Namun, baik Ayus Sabyan maupun Nissa Sabyan tak pernah mengklarifikasi isu tentang hubungan asmara mereka.
Bahkan Nissa Sabyan tak pernah menjawab tudingan yang menyebutnya sebagai orang ketiga di antara rumah tangga Ririe Fairus dan Ayus Sabyan.
Source | : | Tribunjatim.com |
Penulis | : | Raka |
Editor | : | Raka |
Komentar