Kandungan folat yang tinggi di dalam sawi putih mampu meningkatkan fungsi jantung dengan baik.
Folat bekerja dengan menghilangkan homosistein dan kolesterol yang menjadi penyebab serangan jantung pada usia muda.
2. Mencegah dan mengatasi diabetes
Mangan di dalam sawi putih berfungsi untuk memproduksi enzim pencernaan bernama glokoneogenesis.
Enzim glukoneogenesis mampu mengubah asam amino menjadi gula dan menyeimbangkan kadar gula dalam darah.
Selain itu, penelitian juga menemukan bahwa mangan bisa memicu sekresi insulin.
Yang mana hal ini penting bagi penderita diabetes.
3. Mengobati flu
Vitamin C di dalam sawi putih sangat tinggi dan bisa meningkatkan imun tubuh.
Imun tubuh yang baik bisa melindungi tubuh dari flu dan bisa meredakannya jika Anda terkena flu.
Baca Juga: Paling Sering Diabaikan Berikut Ini Gejala Awal Penderita Diabetes
Vitamin C juga mengoptimalkan penyerapan zat besi yang penting untuk melindungi tubuh dari infeksi.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar