"Udah nikah?" tanya co-host.
"Pernah nikah," sahut Doni Salmanan.
Doni memang hanya mengungkap status duda, namun tak membongkar siapa mantan istrinya.
Namun nama Gigi Ruwanita justru muncul ke publik. Ya, wanita asal Bandung yang hobi motoran ini ternyata sempat dekat dengan Doni Salmanan.
Bahkan, para penggemar juga menyebut keduanya menikah pada tahun 2019. Namun sayangnya pernikahan mereka disebut telah berakhir pada 2020.
Dugaan tersebut bermula setelah Gigi menghapus nama Salmanan dan keduanya sudah tak saling mengikuti satu sama lain. Dan potret kebersamaan mereka di feed Instagram juga telah dihapus.
Bukti kedekatan Doni Salmanan dan Gigi Ruwanita masih terlihat di feed Instagram penggemar.
Terlihat dari tahun 2019 hingga 2020, Doni Salmanan dan Gigi Ruwanita masih kerap motoran bersama.
Kini hubungan Gigi dan Doni Salmanan telah berakhir, dan sang afiliator sudah menjadi suami Dinan Nurfajrina.
Netizen Sindir Doni Salmanan di Akun Instagram Gigi
Gigi sempat mengunggah potret dirinya bertuliskan tentang kesendirian, netizen pun ramai-ramai mengomentari.
Source | : | Instagram,tribunnews |
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar