Harga tersebut berbeda-beda tiap provinsi. Di DKI Jakarta misalnya, harga minyak dibanderol Rp 20.000 per liter. Sedangkan harga tertinggi terjadi di Sulawesi Tenggara, yakni sebesar Rp 53.150 per liter.
4. Gula pasir
Harga gula pasir lokal juga terpantau mengalami kenaikan sebesar 0,35 persen atau Rp 50 per kg, menjadi Rp 14.250 per kg. Adapun di DKI Jakarta, harga gula pasir mencapai Rp 14.150 per kg. Sedangkan lonjakan harga gula pasir tertinggi terjadi di Papua, yakni sebesar Rp 16.000 per kg.
5. Tahu tempe
Harga kedelai yang melonjak menyebabkan panganan olahannya seperti tahu dan tempe ikut melonjak. Dilansir dari Harian Kompas (11/2/2022), Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Oke Nurwan menyebut, lonjakan harga kedelai dipengaruhi oleh produksi dan pasokan kedelai dunia yang berkurang. Hal itu menyebabkan harga kedelai di tingkat importir Indonesia pada pekan pertama Februari 2022 tembus ke angka Rp 11.240 per kg.
Baca Juga: Segera Ambil Bansos Sembako Rp 600 Ribu di Kantor Pos, Bukan di BRI!
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Daftar Bahan Pokok yang Naik Jelang Ramadhan"
Source | : | kompas |
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar