GridFame.id - Siapa yang tak tahu petai?
Lalapan berwarna hijau ini jadi favorit banyak orang.
Petai kerap disajikan bersama dengan aneka sambal atau campuran sayur.
Meski sering dikonsumsi sehari-hari, rupanya banyak yang tak tahu petai punya manfaat yang luar biasa.
Salah satunya sebagai obat alami untuk mengatasi diabetes.
Diabetes merupakan salah satu penyakit yang menjadi momok banyak orang.
Pasalnya penyakit satu ini bisa mendatangkan hal berbahaya lain pada tubuh.
Disebut salah satu penyakit serius, diabetes bisa mengakibatkan kematian.
Lalu bagaimana cara mengonsumsi kulit petai untuk mengatasi diabetes?
Diabetes yakni penyakit yang disebabkan karena kandungan gula darah tidak sewajarnya dengan sekresi insulin.
Dan kulit petai bisa membantu menyembuhkan diabetes jika dikonsumsi secara rutin dan benar.
Petai sendiri memiliki banyak sekali kandungan penting.
Di antaranya sebagai antidepresan karena mengandung tryptophan.
Kemudian mengandung karbohidrat yang terdiri dari sukrosa, fruktosa, dan glukosa
Langkah-langkah mengemas kulit petai untuk obat diabetes, sebagai berikut:
- Memotong kecil-kecil kulit pete
- Masukanlah dalam ketupat
- Rebus ketupat dalam 3 gelas air panas sampai airnya kurang lebih tersisa satu gelas saja
- Berikan gula merah dalam air rebusan
- Saring air hasil rebusan dan konsumsi ramuan ini 2 x satu hari untuk dapatkan hasil yang dikehendaki
Selain untuk obat alami diabetes, petai dan kulit petai juga bisa bantu atasi penyakit asam urat.
Petai untuk atasi asam urat
Asam urat bisa mengakibatkan nyeri, pembengkakan, serta rasa panas pada persendian.
Umumnya lelaki di atas 30 tahun bisa terkena penyakit ini.
Namun tidak menutup kemungkinan peluang asam urat juga akan terjadi pada wanita.
Sebenarnya kulit peta dapat dipakai dalam membantu menyembuhkan asam urat.
Yakni dengan konsumsi air rebusan kulit ini sekitaran 4-7 hari dengan teratur.
Dan perlu diperhatikan untuk mengkonsumsinya kulit petai harus dalam keadaan fresh.
Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul Pengidap Diabetes Akhirnya Bisa Sujud Syukur, Penyakit Menyiksa Akhirnya Mental Dari Tubuh Cuma Modal Petai Dari Pasar
Source | : | sajiansedap.grid.id |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar