GridFame.id - Seperti yang diketahui kini Nikita Mirzani tengah menyerang Juragan 99 dan Shandy Purnamasari.
Segala borok kedua pasangan itu dikuliti olehnya.
Semua bermula saat MS Glow menulis, 'take over Paris Fashion Week' dan kemudian diperpanjang masalahnya hingga mencari kesalahan sang pemilik.
Mulai dari harta kekayaan, kebenaran kepemilikan jet pribadi hingga pajak pun disinggung olehnya.
Mulanya banyak yang mendukung Nikita karena mengedukasi soal Paris Fashion Week.
Bahkan ia juga membuktikan bahwa jet pribadi Juragan 99 itu hanyalah sewaan.
Namun makin ke sini, banyak yang merasa Nikita sengaja mengorek keburukan Juragan 99 untuk menjatuhkan MS Glow.
Pasalnya, Nikita sendiri punya brand skincare juga.
Faktanya, ternyata tak cuma MS Glow yang pernah disenggolnya.
Ribut-ribut Artis Nikita Mirzani dengan sebuah produk kecantikan berinisial M yang pernah menjadikannya sebagai brand ambassador selama 3 tahun, kini berbuntut panjang.
Produk tersebut kini menyerang balik dengan membuka bukti-bukti yang mereka punya.
Nikita Mirzani bahkan disebut melanggar kontrak.
Pihak owner sendiri mengatakan Nikita Mirzani sudah jarang memposting produknya sebagaimana dalam perjanjian. Karena hal itu, pihak M memutuskan Kontrak.
Meski tidak menyebutkan nama Nikita Mirzani secara langsung, tapi jika dilihat dari postingan Instagram produk kecantikan berinisial M, itu memang ditujukan kepada seteru Elza Syarief.
"Produk kita sudah terdaftar BPOM. Mana mungkin ada merkuri. Sebelumnya kita engga pernah dipermasalahkan. Dia masih ada kontrak sampai bulan Februari tapi sudah tidak pernah posting sesuai kewajiban di kontrak.
Berhubung attitude yang bersangkutan seperti itu jadi membawa masalah untuk kita. Business is business," tulis akun M.
Sebelumnya sahabat Billy Syahputra ini sempat berkoar-koar di Insta Story nya @nikitamirzanimawardi_17.
Nikmir menyebut jika mukanya rusak serasa terbakar setelah memakai produk skincare itu.
Makanya dia memilih tidak menggunakannya lagi dan begitu juga teman-temannya yang sempat memakai.
Rupanya Nikita Mirzani sudah menjadi Brand Ambassador selama tiga tahun dari produk M.
Namun dia ternyata dengan baik hati menutupi insiden muka gosong yang menimpa temannya.
"Skincare busuk. Temen gue pake tuh cream gosong mukanya"
"Beberapa temen gue pake skincare yg depannya M itu gara2 abis gue promosiin pada ancur mukanya. Dan yang bilang aman buat buat ibu hamil dan menyusui itu bego.
Percaya aja. Dimana2 hamil itu ga boleh pake cream apapun. Apalagi kalau lagi menyusui," lanjut Nikita Mirzani, Senin (18/11/2019).
Nikita juga tak terima saat atittudenya disebut tidak bagus.
Ia kembali menegaskan, jika sebenarnya, setelah memakai produk M untuk kepentingan endorse, Nikita Mirzani langsung mencuci mukanya.
"Attitude yang mana yg ngaco dari gue. Yang ada elo harusnya berterima kasih sama gue.
Cream mercuri elo laris manis gara2 gue promosiin.
Semua orang tau nya gue pake. Yang ada mau gue balikin duitnya tuh owner, ga mau terima. Boleh tanya sama orang rumah gue. Abis gue pake langsung gue cuci. Jangan sampe gue posting nih chat si owner," tulis Nikita Mirzani.
Dikabarkan, pihak M telah menunjuk artis lain sebagai brand ambassadornya.
Namun Nikita menjamin, artis-artis tersebut tak mungkin mengenakan krim M.
"Semua yang diendorse itu gak ada yang pakai creamnya. Pada cuci muka langsung. Kecuali gembel-gembel yang diendorse.
Bukan cuma dipakai, tapi ditelen itu cream," lanjut Nikita Mirzani.
"Loe mau pakai artis sekelas apapun gak akan dipakai itu cream setan loe. Yang ada cuma dipromo-promoin doang.
Abis itu cuci muka.
Sama deh kaya gue mau nipu-nipu netizan. Netizen sekarang pada pinter-pinter. Mampus tuh pada berkoar-koar habis pakai cream loe. Rasakan nyai kalau udah murka.
Udah tukang muter balikin fakta lagi. Untung gue masih simpen chat-chat dari awal," lanjutnya.
"Semua orang itu cuma mau duitnya saja. Tapi kalau gue bukan cuma duit. Tapi kalau ada yang kebakar mukanya sampai bolong-bolong ngapain juga gue ambil kerjasama jadi brand ambassador lagi.
Yang ada gue dosa, udah creamnya gak gue pakai. Muka orang-orang pada ancur," tandas Nikita Mirzani.
Pakai Jessica Iskandar
Setelah ribut dengan Nikita Mirzani, Maresha Skincare yang diduga produk kecantikan jadi lawan nyai sekarang, sudah punya brand ambassador baru.
Tribun Timur mencoba mencari tahu lewat akun Instagramnya, Selasa (19/11/2019), dan benar saja mereka sudah memiliki brand Ambassador baru.
Artis itu yakni Jessica Iskandar.
Produk ini juga memaparkan bukti jika cream kecantikan mereka itu tidak berbahaya dan bebas dari merkuri.
Dalam postingannya, pemilik produk ini membuktikan dengan komentar dari BPOM.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Nikita Mirzani Kali Ini Memang Salah, Owner Produk Skincare Bongkar Bukti Pelanggaran Sahabat Billy
Source | : | Tribun Timur |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar