Bahkan, kalimat yang ia ucapkan dinyanyikan bak lagu.
"Dua kali laporan, tapi tetap nggak jadi tersangka," ujar Tiara Marleen dengan sembari bernyanyi, dikutip GridFame.id dari video live-nya yang diunggah ulang Instagram @thepowerofnetizens.
Tiara Marleen lantas menyebut jika kasus yang tengah menimpanya adalah kasus ecek-ecek saja.
Lantaran hal tersebut, menurutnya pihak kepolisian tak terlalu menggubris.
"Ya iyalah, Pak Polisi juga nggak ada kerjaan, ngapain ngurus urusan ecek-ecek?," lanjutnya.
Tak cuma itu, Tiara Marleen bahkan menyindir Haji Faisal cuma ingin namanya naik.
"Bilangin sama orang yang mau lapor-lapor itu, sekarang mau puasa, pada nggak ada kerjaan ya? Ya memang sih, kalau udah bahas Tiara Marleen pasti naik," ujar Tiara Marleen lagi.
Di akhir video, Tiara Marleen kembali menertawakan upaya Haji Faisal melaporkan dirinya namun hasilnya nihil.
"Kemaren pada sibuk main lapor-lapor, tapi pada nihil semua," celetuk Tiara Marleen sembari tertawa.
Mendengar ucapan Tiara Marleen, netizen makin geram.
Source | : | |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar