GridFame.id - Artis Febby Rastatanti menyambut bahagia hari raya Idul Fitri 2022 berbeda, lantaran kali ini ia bisa mudik.
Diakui Febby, selama pandemi dua tahun belakangan diringa dan keluarga besar hanya bersilaturahmi lewat online aplikasi zoom.
Lebaran tahun ini pun begitu dinantikan karena Pemerintah pun mengizinkan untuk masyarakat pulang ke kampung
Hal tersebut menjadi momen yang paling ditunggunya di ramadhan kali ini.
"Sebenenrya udah pasti smua orang merindukan momen ini.
ya momen pulang kampung, yang mau kumpul sama keluarga.
yang dua tahun ini kita lebaran lewat zoom," kata Febby.
Bagi Febby mudik menjadi pelengkap hari Raya Idul Fitri.
Momen ini pun begitu dinantikan Febby.
"Bahkan kayak salatnya sendiri-sendiri, biasanya salat bareng-bareng idul fitri,
itu sih yang ketemu sama nenek, kakek, om, tante itu yang dirinduin banget," lanjutnya.
Artis kelahiran 1996 ini mengaku sudah sangat rindu momen lebaran, bersilaturahmi dengan saudara saudari dari satu rumah ke rumah lainnya.
"Lebaran tuh biasanya ke rumah nenek, terus silahturahmi ke rumah ini,
pindah lagi pindah lagi, nyobain makan ini sampe udah kenyang banget, itu sih yang dirinduin," tutur Febby.
Dengan begitu, Febby berharap semoga hal tersebut bisa terealisasikan, dan pandemi Covid-19 segara usai, dikutip dariTribunnews.
Baca Juga: Persiapan Mudik Lebaran Begini Alur Pembelian Tiket KA Secara Offline dan Online
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar