Merujuk sinopsis, Ikatan Cinta malam ini memasuki babak baru dengan sejumlah konflik yang melibatkan antar pemainnya.
Berikut Bocoran Sinopsis Ikatan Cinta:
Terlihat Angga dan Michi pergi ke rumah Aldebaran, mereka menemui Andin yang masih beristirahat di rumah.
Terlihat kondisi Andin masih cukup lemah dan belum sepenuhnya pulih.
Namun, Andin terus beersikeras untuk ikut dalam pencarian Aldebaran yang hilang kontak bersama dengan penumpang lainnya dalam sebuah pesawat.
Angga melarang Andin ikut dalam pencarian karena kondisinya yang tidak memungkinkan.
Namun, Andin tetap bersikeras untuk ikut dalam pencarian Aldebaran.
Angga mengatakan, jika dirinya telah berjanji pada Aldebaran akan menjaga Andin, sehingga, Angga mengatakan dengan tegas Andin tidak ikut dalam pencarian.
Akhirnya Andin menyerah, ia tetap berada di rumah dan tidak ikut dalam pencarian, Angga kemudiian pamit dan melakukan pencarian Aldebaran.
Boim dan putri terlihat cemas, mereka berharap agar Aldebaran segera ditemukan, terlihat Reyna sedang berada di area kamping bersama dengan Nino.
Reyna kemudian melihat ke langit dan ada bintang jatuh.
Source | : | TribunJateng.com |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar