GridFame.id - Venna Melinda dituding jual apartemen untuk modal Ferry Irawan nyaleg.
Nahloh, benarkah demikian?
Belakangan terhembus kabar Ferry Irawan bakal terjun ke dunia politik.
Bukan omong kosong belaka, Ferry dan Venna ternyata telah mempersiapkan hal tersebut.
Sebagaimana diketahui, Venna Melinda sudah lebih dulu berkecimpung di dunia politik.
Kini Ferry Irawan mengikuti jejak sanv istri agar keduanya bisa berdekatan saat bekerja.
Namun terhempus pula kabar miring Venna Melinda sampai jual apartemen demi memberi modal sang suami.
Venna Melinda pun langsung buka-bukaan soal modal nyaleg Ferry Irawan.
Langsung simak, yuk!
Kabar Venna Melinda jual apartemen untuk modal Ferry Irawan nyaleg ternyata sudah sampai telinganya.
Hal tersebut pun langsung ditegaskan oleh Venna Melinda.
Ia mengatakan jika rencana menjual apartemen tersebut sudah lama dan tak ada kaitannya dengan Ferry Irawan.
"Kalau apartemen itu sekali lagi saya bilang, itu memang udah rencana lama banget.
Sekarang Covid-19 jadi nggak reasonable lagi orang kebanyakan aset," kata Venna Melinda, dikutip GridFame.id dari kanal YouTube Seleb Oncam News.
Perihal modal Ferry Irawan nyalek adalah hal yang berbeda dan sudah disiapkan.
"Kalau untuk nyaleg-nya abi, tentunya kita akan berpikir untuk kehidupan di-slot segini.
Nyaleg juga, untuk logistik ya, aku nggak pernah pake money politic dan black campaign," ujarnya.
Venna Melinda lantas buka-bukaan soal modal Ferry Irawan terjun ke dunia politik.
Ibunda Verrel Bramasta tersebut rupanya sudah menatapkan budget sekian ratus juta.
Ia juga sudah menetapkan tak akan menambah atau menguranginya.
"Misalkan budget-nya 100, ya itu untuk nyaleg nggak boleh lebih daripada itu.
Kepilih atau nggak kepilih, ya segitu," lanjut Venna Melinda.
Diakui olehnya, ia tak mau besar pasak dari pada tiang.
"Karena selama dua periode jadi anggota DPR saya nggak pernah sampai besar pasak daripada tiang," lanjutnya.
Apalagi sampai harus berhutang demi menutup modal.
"Terus akhirnya sampai utang, itu nggak pernah," tambahnya.
Terkait sumber modalnya, Venna Melinda tak mau menjelaskan lebih lanjut.
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar